KOLEKSI SENJATA MUSEUM POLRI
Oleh : Malika Hasna Putri Dhahana Kelas : XI IPS 1 Museum POLRI Jakarta merupakan museum elok dengan rancangan bagus yang diresmikan oleh Presiden SBY pada 1 Juli 2009, pada hari yang sama dengan hari Ulang Tahun POLRI. Kepolisian Negara Republik Indonesia (POLRI) adalah nama resmi yang dipakai setelah kesatuan ini terpisah dari Angkatan Bersenjata atau TNI pada tahun 2000. Bangunan Museum POLRI Jakarta terletak di Jl. Trunojoyo No. 3, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, persis sebelum pos jaga yang melakukan pengecekan saat pengunjung akan memasuki Markas Besar POLRI yang ada di lokasi sama. Berdasarkan sejarah Museum Polri, ide pembangunan Museum Polri dicetuskan oleh Kapolri Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri dengan tujuan melestarikan nilai-nilai kesejarahan Kepolisian Negara Republik Indonesia dan pewarisannya kepada generasi mendatang. Polisi Indonesia adalah polisi pejuang sejak dicetuskannya Proklamasi Kemerdekaan RI. Deklarasi Polisi Istimewa di Surabaya tak